Senin, 19 Januari 2015

Kerusakan Tv LED Merek LG 32LS3300

Kerusakan Tv LED Merek LG 32LS3300


Problem        : Gambar Blank (gambar tidak tampil) Suara Ada       pindah Channel -/+ Dengan Volume -/+ Semua Normal.                                            
Penyebab     : Modul T-Con Board Tv Led Rusak Arus Tegangan Di Bagian Ic Display TL2345ML.
Solusi            : setelah saya periksa Fuse 1 (1,5A / 63V ) pada   modul T-Con Led putus.
           Kesimpulan : Ganti F1(Fuse) 1.5A / 63V Semoga Berhasil,  lihat gambar                                                                       



2.KERUSAKAN TV LG 14'' KONTRAS TIDAK BERFUNGSI
Tv LG yang menggunakan Ic Tunggal : LG 8046-32A 
Regulator (Power Supply) : STR F6654 
Flyback : 6174Z-6002U

.Problem         : Gambar Buram (Gambar Tidak Kontras)
.Penyebab       : Tengangan Arus Dari ABL Drop
.Solusi          : Dioda IN4148 ( D502 ) Short
.Kesimpulan : Ganti Dioda IN4148 Kontras Sudah Berfungsi (normal) Semoga Berhasil

 Lihat Gambar Arah Panah Merah



3.kerusakan tv LCD Sanyo Model:24K40 Lampu Power Drop (kedap Kedip)

saya ingin berbagi pengalaman buat teman-teman service Electronic
kemarin ada seorang teman membawa tv merek sanyo LCD-24K40
kerusakannya Lampu power di panel nyala Redup dan berkedip-kedip
setelah saya amati kemungkinan power supply drop pada tengangan
14v di bagian condensator elco CE309 (680Uf/25v) ternyata dioda DS306
terjadi short, setelah saya ganti dengan dioda yang baru tegangan kembali
normal dan lampu power di panel tidak lagi redup dan tegangan di elco CE309
terukur 14v dan Alhamdulillah tv sudah normal He-he-he

Gambar : Modul Power Supply






                                                                                       

Cara Menghitung Nilai Resistor 5 Warna

Bagaimanakah cara mengetahui atau menghitung nilai resistor 5 gelang warna ? mungkin sobat ada yang lagi bingung cara membaca atau menghitung nilai resistor 5 gelang warna, saya akan membagikan informasi cara-cara menghitung resistor 5 gelang warna.
Sebenanya untuk resistor 5 gelang warna ini cara menghitungnya tidaklah telalu sulit pada dasar dan juga prinsipnya sama seperti kita menghitung nilai resistor 4 gelang warna cuma bedanya pada jumlah gelang warna yang ada di badan resistor dan juga perkalianya,resistor 5 gelang ini disebut juga dengan resistor metal film warna badanya biru seperti gambar di bawah ini :

Resistor 5 gelang warna ini untuk warna atau gelang pertama menunjukan angka,gelang kedua menunjukan angka,gelang ketiga menunjukan angka,gelang ke empat menujukan faktor perkalian dan gelang ke lima menunjukan toleransi 

Untuk menghitung nilai dari resistor 5 warna terlebih dulu kita menetukan dimana letak gelang warna kesatu kedua dan seterusnya agar kita bisa menentukan nilai resistor tersebut dengan tepat dan benar.kalau diperhatikan dengan teliti dan jelas pada badan ( body ) resistor ada satu jarak yang agak lebar antara gelang kesatu,kedua,ketiga,dan seterusnya.Jarak tersebut adalah sebagia acuan dimana letak gelang kesatu / pertama bisa juga warna emas dan perak di jadikan pedoman untuk gelang yang terakhir,nah,,, dari sini kita pasti sudah tahu letak gelang yang kesatu / yang pertama dan sebagai cntoh bila sobat masih merasa kebingungan perhatikan gambar di bawah ini :

Dari gambar di atas jarak antara warna dan emas agak lebar atau jauh dikit dan pastinya kita akan mengetahui warna yang terakhir dari resistor diatas dan warna terakhirnya adalah emas semantara untuk mengetahui berapa nilai resistor 5 warna di atas kita tahu untuk gelang kesatu adalah kuning jadi cara menghitungnya sebagai berikut :


Gelang kesatu kuning nilainya adalah  4
Gelang kedua ungu nilanya adalah  7
Gelang ketiga hitam nilanya adalah  0
Gelang keempat merah nilainya menunjukan banyaknya nol yaitu 00
Gelang kelima emas menunjukan toleransinya yaitu 5%

Jadi dapat kita simpulkan atau kita ketahui nilai resistor 5 warna di atas adalah 47000 ohm atau 47k ohm serta toleransisnya 5%.

Contoh lagi :    merah-  merah-  hitam- coklat- emas
                           2   -     2     -     0    -    0        5%
Nilai resistor tersebut adalah 2200 ohm 5% atau 2,2 kilo ohm 5%

PERHATIKAN GAMBAR INI:









Perhatikan pula gambar resistor berikut:




Resistor di samping berwarna cokelat - hitam - hijau - emas, jika kita konversikan berdasarkan tabel kode warna maka akan kita dapatkan angka 105 ±5%.

   105 =  10 ×105  (Angka k-3 adalah faktor pengali)
          =  1.000.000 Ω
          =  1 MΩ
Jadi nilai resistansi resistor 1 MΩ dengan toleransi 5%


Cara membaca nilai resistor 5 gelang warna :


Resistor di samping berwarna jingga - jingga - putih - hitam - cokelat, jika kita konversikan berdasarkan tabel kode warna maka akan kita dapatkan angka 3391 ±1%.

   3391 =  339 ×101    (Angka ke-4 adalah faktor pengali)
          =  3390 Ω
          =  3,39 KΩ



SELAMAT MENCOBA.....GOOD LUCK 




Kamis, 15 Januari 2015

MASALAH DVD POLYTRON



 DVD polytron rusak error keluar display hello terus, tidak bisa masuk keloading dan tombol open close tidak berfungsi. setelah di bongkar ternyata motor-motor di mekanik tidak menunjukkan pergerakan.
Penanganan : cek tegangan 5volt yang menuju dioda yang saya lingkari pada gambar dibawah, tegangan sebelum dioda ada 5volt setelah melewati dioda tegangan hanya sekitar 3volt.
Solusi          : Ganti dioda yang saya lingkari pada gambar dibawah.
Catatan       : Setelah dioda diganti tegangan setelah dioda menunjukkan sekitar 4,5volt dan dvd kembali normal



1. DVD PLAYER MATI TOTAL / MATOT :
    Periksa bagian power supply mulai dari kabel listrik / kabel AC,sekring kebanyakan kerusakan terjadi           pada komponennnya antara lain elco,dioda,transistor cek pakai avo meter.ganti transistor S8550 / S8050

2. DVD PLAYER TIDAK ADA SUARA :
Periksa kabel jack RCA AUDIO pasitkan dalam kondisi bagus
kerusakan mungkin terjadi pada IC AUDIO dengan no seri 4558 bisa juga kerusakan pada transistor SMD

3. DVD PLAYER TIDAK ADA GAMBAR :
   Kerusakan seperti ini sering terjadi pada IC VIDEO di MPEG atau periksa juga jalurnya mungkin ada          yang putus.

4. DVD PLAYER TIDAK MAU OPEN / CLOSE :
    Periksa bagian mekanik terutama motor dan karet motor 
    Periksa tombol open / close

5. DVD PLAYER NO DISC :

    Periksa OPTIK / lensa bila cahaya yang di pancarkan terlalu redup maka OPTIK tersebut rusak ganti           saja dengan yang baru apabila mengganti yang OPTIK yang baru di beli biasanya ada jumperan solder         yang harus di putus agar OPTIK bisa di pakai.
   Periksa kabel OPTIK ke MPEG ganti saja dengan yang baru.
   Periksa motor penggerak / pemutar disc bila putarannya telalu lambat motor tersebut sudah rusak dan            harus di ganti.

   Demikian informasi dari saya semoga bermanfaat.


KODE SERVICE MENU TV



Membuka service menu TV sangat penting bagi para teknisi TV
Cara itu biasa digunakan untuk mengatur posisi gambar, lebar gambar, setting colour, suara dan sebagainya.
Dan dibawah ini saya infokan berbagai cara membuka service menu TV:

SONY
-Tv Standby
-Tekan display
-Angka 5
-Volume (-)
-Teken ON remot
Menu selection angka 1 dan 4, Adjustment angka 3 dan 6, simpan tekan mute dan 0 di remot

TOSHIBA
-Tekan Mute 2 kali lalu tahan terus tekan Menu pada panel TV

LG "Golden eye"
-Tekan OK di TV dan OK diremot lalu tahan 5 detik

LG
-Tekan Menu di TV dan Menu di remot lalu tahan 5 detik

SANYO "Dynamic"
-Teken Menu di TV dengan angka 1 di remot

SANYO "Dynamic Platinum"
-Tekan Volume (+) di TV dengan Menu di remot

AKIRA
-Menu 2 kali
-Q-view
-Mute
CRYSTAL
-Volume (+) dan Volume (-) di TV tekan bersamaan lalu tahan 5 detik

SAMSUNG zoom vision
-TV Standby
- Menu->PSTD->HELP->SLEEP->ON

SAMSUNG PLANO
-TV Standby
-Display->Menu->Mute->ON

JVC
-Dispaly dengan Picture mode bersamaan

AKARI
-Sleep di remot dengan Menu di TV

TCL
-Volume(-) di TV dengan Menu di remot

POLYTRON " Mini MAX"
-TV Standby
-Tekan Menu diremot lalu tahan sampai TV ON Kode service 1013 DAN 1014

POLYVISION
-TV Standby
-Tekan volume(-) dan Volume(+) bersamaan lalu tahan sampai TV ON kode 1013 dan 1014

RCA
-TV Standby
-Saklar on/off matikan
-Tekan Tombol VT dan tahan lalu tekan tombol power

PHILIPS
-Tekan tombol 062596 lalu tekan OSD

PANASONIC
-Tekan Tombol F Funtion dengan volume - di remot



LCD POLYTRON PLM 32B21

TV Polytron LCD dengan type PLM 32B21 dengan gejala kerusakkan lampu standby mau menyala merah begitu power tv di hidupkan lampu standby mati tapi tv juga nggak mau hidup.



block power supply


Setelah tv di buka terlihat ada beberapa komponen tv yang terbakar (FET,resistor,dioda)  tahu kalau yang terbakar blok inverter.


Blok modul


Daripada pusing mau ganti satu set atau di perbaiki iseng jalur yang terbakar aku tetiti ternyata bukan regulator utama ,iseng jumper J529 ku lepas dari PCB lalu tv kuhidupkan ternyata mau menyala normal.Komponen yang terbakar seperti FET dan IC511 mending di lepas saja.





Perbedaan Antara Thermofuse, Thermostat dan Thermal protector

Walaupun secara garis besar fungsi dari ketiga komponen ini sama yaitu sebagai pemutus arus, namun ternyata ada beberapa perbedaan mencolok dari ketiganya. Perbedaannya terletak pada bentuk komponen dan alat listrik yang menggunakannya.

Thermofuse
Nama lain atau terjemah bebas dari alat ini adalah Sekring Suhu, alat ini kebanyakan digunakan pada kipas angin, rice cooker dan beberapa jenis setrika. Ketika suhu dari alat listrik sudah melebihi batas makimal dari suhu thermofuse, maka thermofuse akan langsung memutus arus listrik. Thermofuse termasuk jenis komponen sekali pakai, kalau sudah rusak harus diganti. Besaran suhu maksimal yang bisa di tahan alat ini bisa dilihat pada bodi komponen ini.


 Thermofuse Kipas Angin

Thermostat
Penggunaan alat ini lebih komplek dari pada Thermofuse dan Thermal protector. Alat ini secara umum dipakai pada peralatan panas dan dingin. Sebagai contoh untuk peralatan panas adalah rice cooker, magic jar dan dispenser. Sedangkan untuk peralatan dingin adalah kulkas, freezer dan dispenser. Untuk Thermostat Lemari Es dan Setrika bisa dikategorikan sebagai Adjustable Thermostat atau Thermostat yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan.

Cara kerja dari komponen Thermostat  ini adalah ketika suhunya sudah mencapai suhu maksimal yang bisa ditahan, maka secara otomatis alat ini akan memutus aliran listrik yang menuju ke beban. Kemudian ketika suhunya menurun alat ini akan kembali mengalirkan arus listrik ke beban, proses ini berjalan terus menerus dan berulang ulang.

Yang agak berkebalikan dengan umumnya Thermostat adalah Defros Bimetal atau Defrost Thermostat. Komponen ini dipakai pada lemari es 2 pintu. Sebagaimana yang telah dibahas, secara umum Thermostat bekerja dengan memutus arus listrik pada beban, namun untuk Defrost Thermostat, alat ini bekerja dengan mengalirkan arus listrik ke beban ketika sudah mencapai suhu maksimal yang bisa ditahan (suhu dingin)

 Thermostat Magic Jar

 Thermostat Ricecooker, Magic Jar dan Pemanas Dispenser

Thermostat Lemari Es

Thermostat Setrika

Defrost Thermostat

Themal Protector

Komponen ini sering dipakai pada peralatan induksi semisal pompa air dan juga sebagai pengaman alat listrik  arus besar yang menggunakan panel listrik. Komponen ini kadang di sebut pula sebagai overload Protector



semoga bermanfaat....salam medi service



komponen dasar dari kulkas

Berbicara masalah Kulkas yang memang tidak asing lagi, karena boleh di bilang sudah pasti bukan suatu barang mewah, ada yang menggunakan jenis kulkas satu pintu (alias yang bersalju/berbunga es) dan ada juga yang menggunakan dua pintu atau lebih ( tidak bersalju ). Nah disini kami mencoba untuk berbagi informasi kepada pembaca semua tentang kendala, atau problem apa yang sering kali terjadi pada unit kulkas dua pintu sehingga mengakibatkan tidak dinginnya kulkas tersebut. Dan perlu kita ketahui komponen dasar apa yang ada pada kulkas dua pintu dan sedikit cara penanggulangannya:

1- Thermo-Fuse terletak / menempel langsung di Evapurator kulkas. Cek pada pintu atas kebanyakan Evapurator saat ini, cabut kedua ujung kabel Thermo-fuse tersebut kemudian hubungkan pada pada multytester dengan ukuran x1 ohm atau x10 ohm, jika pada jarum multytester bergerak naik menunjuk suatu angka itu berarti komponen Themo-fuse masih normal, tetapi jika sebaliknya jika jarum multytester tidak bergerak naik sama sekali itu sama dengan rusak segera ganti yang baru.



2- Timer Kulkas ini terletak di berbagai macam tempat, seperti di samping Compressor kulkas dan juga ada yang di dalam pintu bawah kulkas berbarengan dengan Thermostart Lampu penerangan kulkas. Kalau mau cek kondisi komponen tersebut silahkan lepaskan ke empat kabel yang terhubung dan satu hal jangan lupa beri tanda / label pada kabel satu persatu, di maksud adalah untuk memudahkan pemasangannya kembali. Pada body Timer kulkas terdapat angka 1-2-3-4, pada kebanyakan Timer kulkas 1 dan 3 adalah untuk arus motor rotary ( berputarnya motor Timer ), silahkan Anda test kaki yang nomor 1 dan 3 dengan menggunakan multytester (gunakan skala x10 ohm atau x100 ohm) dan jika jarum bergerak naik menunjuk suatu angka itu berarti kumparan motor Timer tidak rusak, setelah itu silahkan Anda coba dengan hati-hati hubungkan kedua kaki Timer yang nomor 1 dan 3 ke Arus listrik langsung (220 volt) kemudian lihat di body Timer tersebut sebuah kotakan kecil transparan di maksud adalah untuk melihat putaran roda bergigi, dan jika masih berputar berarti Timer kulkas tersebut masih bisa di pakai tetapi kalau tidak berputar berarti minta ganti yang baru.



3- Thermo Defrost terletak pada Evapurator kulkas, Lepaskan kedua ujung kabel tersebut kemudian taruh pada kulkas lain yang masih menyala atau di gunakan dan letakan di suhu minus / preezer kulkas kemudian tinggalkan barang beberapa menit (kurang lebih 5 s/d 10 menit. Jika sudah lalu test kedua ujung kabel tersebut dengan kedua ujung stik multitester dengan ukuran x1 ohm atau x10 ohm, kalau jarum bergerak naik menunjuk suatu angka itu berarti masih normal / berfungsi, tetapi jika jarum tidak bergerak sama sekali berarti Komponen tersebut sudah rusak, ganti dengan yang baru.


4- Motor Fan ini tersimpan di sekitar / area dimana disitu terletak Evapurator kulkas. Lepsakan kabel yang terhubung pada kedua kaki Motor Fan kemudian ambil multytester lalu tempelkan kedua stik multytester tersebut pada dua kaki Motor Fan ( non polaritas ) tersebut, gunakan skala x10 ohm, jika jarum bergerak naik menunjuk suatu angka itu berarti Kumparan (coil ) tidak rusak/terbakar ( motor Fan masih berfungsi atau berputar ). Kalau Anda masih sangsi silahkan Anda coba dengan hati-hati hubungkan kedua kaki Motor fan tersebut dengan Arus listrik 220 volt, Jika tidak berputar itu berarti Motor Fan macet, silahkan Anda ganti dengan yang baru.


5- Strainer atau Filter kulkas, ini sering kali juga meyebabkan Kulkas tidak dingin karena di dalamnya sudah terlalu kotor (timbulnya penyumbatan) sehingga mengganggu sirkulasi Refrigrant (di kenal dengan sebutan Freon) yang juga melewati pipa kapiler ( Pipa kapiler adalah pipa dengan lubang yg diameternya amat kecil sekali, mulai dari 0.27″ 0.31″ 0.54″ dan 0.70″ ).



5- Strainer atau Filter kulkas, ini sering kali juga meyebabkan Kulkas tidak dingin karena di dalamnya sudah terlalu kotor (timbulnya penyumbatan) sehingga mengganggu sirkulasi Refrigrant (di kenal dengan sebutan Freon) yang juga melewati pipa kapiler ( Pipa kapiler adalah pipa dengan lubang yg diameternya amat kecil sekali, mulai dari 0.27″ 0.31″ 0.54″ dan 0.70″ ).

BIMETAL/DEFROST THERMOSTAT



Alat ini fungsi sebenarnya adalah switch/saklar yg bekerja berdasarkan suhu . Umumnya dilindungi pelastik tebal yang dpres agar kedap air dan menempel pada evaporator bagian atas.. Saat evaporator cukup dingin kedua kabel pada bimetal tersambung mensuply tegangan secara langsung ke heater. Namun heater baru bekerja apabila timer sudah pada posisi defrost. Saat proses ini motor timer dan compressor tidak bekerja . Setelah bunga es pada evaporator mencair barulah koneksi kedua kabel pada bimetal secara otomatis terputus lalu timer kembali bekerja untuk menghidupkan compressor.






Penyebab kerusakan kulkas 2 pintu
Lemari es  2 pintu atau biasa di sebut dengan kulkas tanpa bunga es (no frost) ini kini makin banyak di gemari orang pada lemari es jenis ini dapat mendinginkan makanan dan minuman ataupun sayur mayur yang  di dalamnya akan menjadi lebih segar, di samping itu model no frost ini tidak akan membentuk bunga es , lain halnya dengan kulkas 1 pintu yang selalu terjadi penumpukan bunga es, sehingga pada saat mengambil es batu ataupun makanan akan mejadi sukar sekali di ambilnya karena lengket oleh bunga es tersebut, bahkan kadangkala evaporator kulkas ini bisa bocor karena terkena tusukan benda tajam.

Beberapa hal yang kerap kali menjadi masalah pada kulkas no frost ini adalah antara lain terjadinya bunga es pada evaporator kulkas yang menyebabkan kulkas tidak dapat menyegarkan isi di dalam kulkas tersebut.

Hal ini di sebabkan karena :

1.     Heater tidak berfungsi dengan baik (rusak), Jika hetaer mengalami kerusakan maka bunga es yang sudah terbentuk pada evaporator kulkas tidak akan dapat mencair.

2.     Timer kulkas sudah rusak, Timer kulkas ini yang yang menghubungkan kompresorbekerja  dan heater bekerja (silih berganti)

3.     Kipas evaporator mati, Jika kipas evaporator ini rusak bisa juga menyebakan kulkas menjadi  tidak dingin karena evaporator yang sudah dingin tidak di hembuskan ke dalam  kulkas  oleh kipas ini sehingga lama kelamaan akan terbentuk bunga  es.
Satu sama lain perangkat kulkas tersebut saling berkaitan, jadi jika kulkas anda mengalami gejala tersebut segeralah periksakan beberapa spare part tersebut diatas.


Cara Merawat kulkas
Kulkas bin Lemari es yang hampir setiap orang memilikinya adalah benda yang wujudnya seperti lemari tetapi bisa dingin, ini di gunakan oleh sebagian orang untuk menyimpan sekaligus mendinginkan makanan, minuman, sayuran dll ataupun juga bisa mengawetkan makanan. Agar kulkas kita bisa awet dan bertahan lama tentulah perlu di lakukan kiat-kiat tersendiri dalam merawat kulkas seperti halnya dalam Perawatan AC, seperti :
Peletakan kulkas jangan terlalu menempel pada dinding berilah jarak minimal 10 -15 cm
Penempatan kulkas jangan di tempat yang terkena sinar matahari atau sumber panas lainnya letakan di tempat yang sejuk.
Masukan barang - barang secukupnya agar beban kerja kompresor tidak berat jangan memasukan barang terlalu berlebihan.
Hindari membuka pintu kulkas terlalu lama
Setting temperatur kulkas sesuai kebutuhan
Bersihkan kulkas secara rutin baik bagian dalam kulkas juga bagian luarnya, jangan membersihkan bunga es pada pada frezzer nya dengan benda tajam *cukup tekan tombol defroze saja* lama kelamaan es akan mencair (buat yang kulkas satu pintu).
Jangan menyimpan makanan atau minuman panas ke dalam kulkas.
Pergunakanlah Start volt ataupun Auto Voltage Regulator untuk menjaga aliran listrik yang naik turun (karena dapat mengakibatkan kerusakan pada kompresor kulkas)
Bersihkan lubang saluran air pada kulkas (sering kali mampet) jadi banjir kulkasnya.
Matikan kulkas bila hendak di tinggal terlalu lama *Mudik lebaran/pulang kampung*.
Semoga saja lemari es anda semua di jamin bakalan awet dan tahan






Selasa, 13 Januari 2015

SEKILAS PART MESIN LAS


MACAM MACAM SPARE PART MESIN LAS
1.MOSFET.

   metal oxide semiconductor field effect transistor
   adalah komponen semikonductor yg banyak di gunakan pada mesin las inverter sebagai alat pensaklaran
   atau switching..untuk menggerakan transformator
   seperti hal nya pada transistor mosfet mempunyai dua jenis yaitu tipe chanel-n dan chanel-p
   simbol mosfet  ada pada gambar di bawah ini

 contoh mosfet yg sering di gunakan pada mesin las k2698,k2837,k4107,irf460, 23n50.w20n50 dll
   seperti halnya dgn komponen elektronika lainya mosfet  dapat terjadi rusak ,
   biasanya di karenakan over drive,over voltage ,over current,panas dll


 2.IGBT
     singkatan dari insulated gate bipolar transistor
     komponen ini mirip dengan mosfet..yaitu hasil pengembangan dari mosfet yg mempunyai ke unggulan
     mampu beroperasi pada tegangan dan daya tinggi serta mempunyai rugi konduksi yg sangat kecil..
     pada mesin las igbt di gunakan sebagai alat pensaklaran sama halnya dengan mosfet.karena kemampuan
     mentrasformasikan daya yg besar maka untuk menangani pensaklaran cukup memakai hanya beberapa
     buah igbt saja yg di susun paralel sehingga sangat efesiensi
     dilihat dari pemakaianya igbt ada yg di rangkai dan di kemas dalam satu kemasan..yaitu yg di sebut igbt
     modul  tujuannya untuk efesiensy tempat dan rangkaian..ada jg yg bentuk nya seperti mosfet
     di bawah ini contoh igbt modul
   
pada mesin las inverter igbt yg sering di gunakan g40n60,gt40n120,fga25n120,g50t60, fys30n60 dll
   untuk igbt modul tergantung besar  daya mesin las..


 3.DIODA

   double dioda atau ada jg yg bilang dioda tr...biasanya jenis ini yg paling banyak di gunakan pada mesin las inverter...fugsinya sebagai penyearah tegangan ac menjadi dc,,
 pada mesin las dioda harus mempunyai rating daya yg tinggi..dan mempunyai ketahana terhadap frequensi yg tinggi contoh dioda pada mesin las d92_02,mur3060.30u60dn dll
 di bawah ini contoh dioda tr


4.TRANSFORMATOR

   . berikut ini contoh trafo yang sering di gunakan pada mesin las

mesin las mengunakan trafo inti ferit karena mesin las sudah mengadopsi system switching frequensy tinggi
  dan mempunyai ke untungan efesiensi daya dan tempat,
   ada jg yg memakai trafo teroid seperti ini


IC 3140


KA 3525

IGBT ..GT60N32

IGBT..G60N100

IC..TC4420

IC.TOP244PN,IC REGULATOR

IC REGULATOR MESIN INVERTER..,TOP224YN

Rabu, 07 Januari 2015

SEKILAS TENTANG MESIN INVERTER..

Bagian-bagian penting Mesin Las Inverter 
-------------------------------------------
1. DC Power Supply ( Merubah Tegangan AC menjadi DC )

2. INVERTER ( Merubah Tegangan DC menjadi AC dengan Frekwensi Tertentu )

3. Pengontol Inverter, Pengaman Arus, Pengaman Tegangan, Pengaman Panas dan        Pengaturan Tegangan

4. Output ELEKTRODA ( + )   dan ELEKTRODA ( - )

                                                        1.DC power supply



                                                       2..INVERTER



3..Pengontrol Inverter + Pengaman Arus/Tegangan,Panas



4..OUTPUT ELEKTRODA.
.

Cara Kerja Mesin Las Inverter :

Tegangan AC dari PLN disearahkan untuk mendapatkan tegangan Tinggi sebesar 320Volt, dan Juga Tegangan Rendah antara 5V, 12V, atau 17.5Volt, tergantung dari Kapasitas Inverternya. Tegangan 320 Volt dipakai untuk mensupply Rangkaian INVERTER, sedangkan tegangan Rendahnya dipakai untuk mensupply Rangkaian Control Inverter dan Rangkaian Pengamannya. Pada Rangkaian Control Inverter dihasilkan perubahan tegangan DC 320 menjadi Tegangan yang dapat diatur dan dengan Frekwensi yang ditetapkan berkisar 20 Khz, dengan Tegangan berkisar 20 s/d 80 Volt. Tegangan ini akan diinduksikan  pada Output Frekwensi Transformer, sehingga pada ujung-ujungnya akan memiliki tegangan rendah berkisar 20 s/d 80 Volt. Tapi dengan Arus yang sangat Tinggi berkisar 20 s/d 200 Amper, bergantung pada spec dan kapasitas inverter. Tegangan ini kemudian disearahkan  sehingga diperoleh tegangan searah, yang akan mensupply Kawat Las ( Kawat Elektroda ).
Tegangan yang rendah, dan frekwensi yang tinggi dan arus yang tinggi ini yang akan melelehkan kawat elektroda,baik yang berukuran kecil 1,6 s/d 2,6 atau sedang 3,2 s/d 4 mm yang akan digunakan menyambung besi baja.Sistem pengelasan ini disebut dengan ARC Welding.



Selasa, 06 Januari 2015

MENGENAL DARI BLOK2 TV LCD

MENGENAL KOMPONEN

Pada bagian ini kita belajar mengenal komponen yang digunakan pada LCD TV, fungsi dan termasuk simbol-simbolnya.

MEMBACA SCHEMATICS

Setelah mengenal komponen maka pada chapter ini kita belajar membaca skematik rangkaian televisi, termasuk simbol komponen pada board rangkaian.




MELAKUKAN PENGUKURAN

Pada chapter kita akan belajar melakukan tes nilai komponen dan melakukan pengukuran tegangan pada beberapa bagian TV.

MELAKUKAN TROUBLESHOOTING

Chapter ini adalah bagian paling penting bagi seorang teknisi dimana kita akan belajar bagaimana cara melakukan troubleshooting dan memahami tanda-tanda kerusakan pada LCD TV.


MENGGANTI KOMPONEN

Jika sudah melakukan troubleshooting maka tahap terakhir adalah kita akan melakukan penggantian komponen yang rusak.




semoga kawan2 berkenan,dan bermanfaat
dan hubungi saya klu masih tidak bisa
salam hormat saya ..SAPARDI or MEDI SERVICE